Selasa, 31 Maret 2009

Air Terjun Mayung Putik




Selain sebagai jalan menuju Gunung Rinjani, dari sini kita dapat menuju Air Terjun Mayung Putik, yang menurut kepercayaan masyarakat bahwa disana sesekali muncul rusa berwarna putih. Lokasi sungai ini di danau segara anak dan melewati beberapa sumber air panas yang mengandung belerang, sehingga nampak airnya berwarna putih belerang.

Senin, 30 Maret 2009

Kesenian Perisean


Kesenian bela diri ini sudah ada sejak zaman kerajaan-kerajaan di Lombok, awalnya adalah semacam latihan pedang dan perisai sebelum berangkat ke medan pertempuran. Pada perkembangannya hingga kini senjata yang dipakai berupa sebilah rotan dengan lapisan aspal dan pecahan kaca yang dihaluskan, sedangkan periai (ende) terbuat dan kulit lembu atau kerbau. Setiap pemain/pepadu dilengkapi dengan ikat kepala dan Kain panjang.
Kesenian ini tak lepas dari upacara ritual dan musik yang membangkitkan semangat untuk berperang. Pertandingan akan dihentikan jika salah satu pepadu mengeluarkan darah atau dihentikan oleh juri. Walaupun perkelahian cukup seru bahkan tak jarang terjadi cidera hingga mengucurkan darah di dalam arena, tetapi diluar arena sebagai pepadu yang mepjunjung tinggi sportifitas tidak ada dendam diantara mereka. Inilah pepadu Sasak.
Festival perisaian diadakan setiap tahun di Kabupaten Lombok Timur dan dikuti oleh pepadu sepulau Lombok.

Sabtu, 28 Maret 2009

Upacara Perkawinan Sorong Serah Aji Kerama



Adat perkawinan pada masyarakat Lombok Timur dikaitkan dengan upacara Adat Sorong Serah Aji Kerama. Seorang pemuda (terune) dapat memperoleh seorang istri berdasarkan adat dengan dua cara yaitu : pertama dengan soloh (meminang kepada keluarga si gadis); kedua dengan cara merariq (melarikan si gadis). Setelah salah satu cara sudah dilakukan, maka keluarga pria akan melakukan tata cara perkawinan sesuai adat Sasak.

Upacara perkawinan Lombok Timur sering dikaitkan dengan Upacara Adat Perkawinan Sorong Serah Aji Kerama yang merupakan salah satu tradisi yang ada sejak zaman dahulu dan telah melekat dengan kuat serta utuh didalam tatanan kehidupan masyarakat suku Sasak Lombok Timur, bahkan beberapa kalangan masyarakat baik itu tokoh agama dan tokoh masyarakat adat itu sendiri menyatakan bahwa jika tidak melaksanakan upacara adat ini akan menjadi aib bagi keluarga dan masyarakat setempat.

Sorong serah berasal dari kata sorong yang berarti mendorong dan serah yang berarti menyerahkan, jadi sorong serah merupakan suatu pernyataan persetujuan kedua belah pihak baik dari pihak perempuan maupun pihak laki-laki dalam prosesi suatu perkawinan antara terune (jejaka) dan dedare (gadis). Upacara sorong serah ini merupakan salah satu rangkaian upacara terpenting pada prosesi perkawinan adat Sasak di Lombok Timur. Adapun prosesi perkawinan secara lengkap adalah sebagai berikut :

Gili Sulat, Gili Lawang, Gili Kondo, Gili Lampu, Gili Bidara, Gili Petagon dan Pantai Siola


Bungalau di Pantai Siola


Keindahan Bawah Laut dan Gili Lampu



Gili Kondo dan Hutan Bakau di Gili Sulat

Gili Sulat dan Gili Lawang, merupakan pulau yang ditumbuhi hutan mangrove, serta memiliki keindahan alam bawah laut dan terumbu karang yang indah.
Gili Sulat merupakan sebuah pulau kecil yang dikelilingi oleh hutan Mangrove sepanjang 1,2 Km. Pulau ini terletak diperairan Tekalok, Desa Sambelia yang berjarak sekitar 85 Km dari Kota Mataram, untuk mencapainya kita harus menggunakan perahu motor sekitar 10 menit dari Dusun Tekalok.
Disamping Gili Sulat, disekitarnya juga terdapat beberapa pulau kecil yaitu Gili lawang, Gili Petagon, Gili Bidara, Gili Lampu dan Gili Kondo. Kesemua pulau ini tidak dihuni oleh manusia. Ditempat ini dapat ditemukan keindahan alam, kera dan berbagai jenis burung, kita juga dapat menyaksikan berbagai jenis ikan dan pemandangan terumbu karang serta alam bawah laut yang sangat memukau.

Pantai Kaliantan dan Teluk Ekas


Pantai Kaliantan dan Teluk Ekas

Teluk Ekas
Kedua pantai ini terletak di Kecamatan Jerowaru. Pantai Kaliantan memiliki ciri khas panorama pasir putih membentang dari timur ke barat dan menghadap Samudera Indonesia, sedangkan Pantai Sorga, merupakan pantai yang indah namun lokasinya sulit ditempuh karena jaringan jalan yang rusak.
Pantai kalinantan dan sorga adalah pantai yang terkenal sebagai tempat Perayaan Upacara Bau Nyale yang menjadi tradisi suku sasak untuk memperingati seorang putri raja Mandalika yang mengorbankan dirinya kepada para pangeran. Disamping itu, disepanjang pantai terhampar pasir putih.
Kita dapat menikmati pandangan alami dari puncak bukit dengan matahari terbenam yang indah. Bagi mereka yang menyukai olah raga menyelam dan surfing, tempat ini bagaikan surga kulit, banyak macam punggung bukit dan ikan batu karang dapat disaksikan.

Jumat, 20 Maret 2009

Jasa Pelebur Batu dengan Mesin Pelebur Batu


Mesin Pelebur Batu dan Karungaan Batu Yang Siap dilebur

Jasa Angkutan Di Sekitar Tambang Emas Sekotong Lombok Barat






Rabu, 18 Maret 2009